Jasa Penulisan Novel

Menggunakan jasa penulisan novel untuk menghasilkan sebuah karya novel tentu boleh-boleh saja. Dalam praktiknya, memanfaatkan jasa penulisan buku seperti novel tidak dapat lepas dari tujuannya sendiri. Namun bagaimanapun juga, jika kamu menggunakan jasa penulis untuk menghasilkan karya atas namamu, kamu harus mencari jasa penulisan yang terbaik.

Pertanyaannya kemudian adalah; bagaimana cara mencari jasa penulisan novel yang tepat untuk menghasilkan karya atas namamu?

Nah, www.penulisgunung.id akan membahasnya untukmu dalam artikel kali ini.

Kamu butuh ghost writer profesional untuk menyelesaikan pekerjaanmu?

Pengertian Jasa Penulisan Novel

Kelas menulis Online

Jasa penulisan novel adalah seseorang atau perusahaan yang menyediakan jasa mereka untuk menulis novel atas nama orang lain. Sederhananya, jasa menulis novel itu sama dengan profesi ghost writing yang pelakunya adalah seorang ghost writer. Akan tetapi wilayah pengerjaannya mungkin hanya terbatas dalam penulisan novel saja.

Biasanya freelance penulis novel berafiliasi dengan jasa penulisan yang sudah umum untuk kepentingan yang lain seperti penulis konten untuk blog. Namun ada juga ghost writer penulisan novel yang benar-benar bekerja soliter. Artinya ia bekerja sendiri dalam proses penulisan novel atau buku-buku yang ia kerjakan.

Hari ini jasa penulisan seperti ini sudah sangat banyak. Orang-orang dengan kemampuan menulis yang paling dasarpun bahkan dapat menawarkan jasa mereka sebagai penulis novel.

Namun jika kamu adalah salah satu orang yang berpikir untuk menggunakan jasa penulisan buku murah seperti ini untuk menghasilkan karya atas nama kamu sendiri, kamu tidak boleh berpikir pendek. Artinya, kamu harus mempertimbangkan impact dari keputusanmu dalam memilih satu jasa penulisan yang nantinya akan menulis atas namamu.

Mengapa Seseorang Membutuhkan Jasa Penulisan Novel?

Ketika seseorang mencari jasa penulis tentu karena ada beberapa alasan yang mendasarinya. Keperluan terhadap jasa penulisan apa pun bentuknya akan sangat berpengaruh terhadap kualifikasi penulisan seperti apa yang paling tepat untuk kamu gunakan.

Lantas, apa saja kira-kira yang menjadi pendorong seseorang membutuhkan jasa penulisan novel atau jasa penulisan lain secara umum?

1. Untuk Memenuhi Tugas Administratif

Alasan pertama mengapa seseorang mencari jasa penulisan adalah untuk memenuhi tugas yang menjadi syarat administratif. Misalnya seorang siswa yang mendapat tugas menulis novel 40 halaman tapi merasa tidak mampu melakukannya kemudian mencari freelance penulis cerita untuk melakukan tugas tersebut untuknya.

Atau dalam kasus yang lain misanya, seorang ASN atau Pegawai Negeri yang berkewajiban untuk menulis buku sebagai syarat kenaikan pangkat. Atas berbagai alasan yang ia miliki seperti kesibukan dan waktu yang sempit, tugas itu kemudian ia delegasikan kepada penulis novel berpengalaman untuk menuliskan sebuah karya atas namanya.

Tentu saja tidak terbatas pada lingkungan sekolah dan ASN saja yang memiliki motivasi seperti ini ketika mencari jasa penulis profesional. Beberapa orang dari kalangan swasta pun dapat saja terdorong oleh alasan yang sama jika instansi tempatnya bekerja mengharuskan adanya karya tulis sebagai bagian dari kesempurnaan tugas mereka.

2. Untuk Keperluan dalam Bidang Bisnis

Saya pernah menulis secara khusus untuk bidang akuntansi dan finance selama kurang lebih tiga atau empat bulan. Tulisan tersebut dalam bentuk artikel-artikel yang panjang dengan jumlah sekitar 2.000 hingga 3.000 per artikel. Adapun tujuan penulisan artikel tersebut adalah untuk menunjang kredibilitas bisnis seorang akuntan di internet.

Pada lain kesempatan saya juga pernah menulis buku sebuah profile perusahaan yang lagi-lagi orientasinya untuk menaikkan krebilitas bisnis mereka. Dalam penulisan buku seperti ini, pembahasan tidak hanya mengenai bisnis semata, namun juga tentang profil pendirinya dan pemikiran-pemikiran mereka.

Dari dua contoh ini dapat saya simpulkan bahwa salah satu pendorong seseorang mempekerjakan seorang ghost writer adalah untuk tujuan bisnis. Tulisan yang jasa penulisan hasilkan secara khusus berorientasi untuk menaikkan reputasi satu bisnis di mata pelanggan dan calon pelanggan.

3. Untuk Portofolio dan Pencitraan

Motivasi selanjutnya yang juga tidak asing mengapa seseorang mencari jasa penulis online untuk penulisan novel adalah karena pencitraan. Ini sangat umum terjadi untuk seseorang yang terjun dalam bidang politik misalnya. Keharusan memiliki citra diri yang baik dan pandangan ideal tentang kehidupan dapat menjadi dasar mereka menggunakan jasa penulisan novel.

Untuk tujuan ini, jasa penulisan buku biografi adalah yang secara khusus mereka butuhkan. Namun tentu tidak terbatas dalam penulisan biografi saja, citra diri juga dapat pula terbangun melalui buku yang membahas tentang hal-hal ideal dalam pandangan masyarakat.

Artinya untuk tujuan portofolio dan citra diri ini, seseorang dapat saja meminta seorang penulis profesional untuk tidak saja menulis biografi mereka namun juga buku dalam jenis lain yang orientasinya untuk menunjang citra intelektual mereka di masyarakat.

4. Untuk Mengabadikan Suatu Moment Penting

Foto memang dapat menangkap gambar untuk mengabadikan satu momen yang berharga dalam hidup seseorang. Tetapi foto bagaimana pun juga adalah gambar mati yang tidak bisa menghidupkan kembali rentetan imajinasi secara utuh atas momen tersebut. Satu-satunya cara untuk tujuan ini yang cukup ideal adalah melalui buku.

Peulisan novel dalam bentuk memoar umum untuk mencapai tujuan ini. Selain itu, jasa penulisan profesional juga kadang-kadang memberikan penawaran untuk mengubah satu kisah menarik dalam hidup seseorang menjadi sebuah buku fiksi. Secara sederhana, jasa penulisan novel dapat menulis sebuah novel fiksi berdasarkan kisah nyata yang seseorang pemesan jasa mereka miliki.

www.penulisgunung.id sudah cukup sering menerima permintaan penulisan seperti ini, untuk mengubah kisah nyata menjadi sebuah karya fiksi dalam bentuk novel. Alasan utama yang seringkali terjadi adalah karena subyek tidak ingin ada risiko buruk pada dirinya jika ia menuliskan kisahnya secara realistis.

5. Untuk Menghasilkan Karya dan Warisan

Nah, ini adalah tujuan yang paling tidak mudah untuk jasa penulisan wujudkan dengan sempurna. Ketika seseorang mencari jasa penulisan untuk tujuan mewarisi pemikiran mereka dan supaya mereka memiliki karya, maka mereka harus benar-benar menggunakan jasa penulisan yang tidak hanya profesional, namun juga berpengalaman.

Membangun sebuah warisan pemikiran dalam uraian buku-buku bukanlah perkara yang mudah. Seorang penulis yang menerima job seperti ini harus benar-benar memiliki background kemampuan menulis yang mumpuni. Ia tidak hanya harus mampu membangun logika-logika yang tepat, namun juga dapat menginterpretasikannya dalam bahasa tulisan yang mudah untuk pembaca mengerti.

Keunggulan dan Kelemahan Menggunakan Jasa Penulisan Novel

jasa penulisan novel
Photo by Александр Романов on Pexels.com

Meskipun menggunakan jasa penulisan novel adalah sebuah langkah cerdas untuk menghasilkan tulisan siap saji tanpa harus bersusah payah, cara ini juga memiliki kelemahan. Ada serangkaian risiko dan konsekuensi yang harus seseorang terima ketika ia telah berkomitmen untuk menggunakan jasa penulisan atas nama mereka.

Keunggulan Menggunakan Jasa Penulis Novel

Untuk kamu yang berniat menggunakan jasa penulis konten, jasa penulis buku atau jasa penulisan apa pun, berikut beberapa manfaat yang bisa kamu peroleh.

  • Hemat Waktu – Kamu dapat tetap menggunakan waktumu untuk hal lain yang menurut kamu lebih penting. Sementara buku atau novelmu akan penulis profesional selesaikan sesuai dengan tenggat waktu yang kamu sepakati.
  • Bekerja dengan Penulis Profesional – Kamu tidak perlu khawatir dengan hasil pekerjaan atas namamu nantinya karena jasa penulisan biasanya adalah para penulis profesional yang tentunya dapat menulis dengan baik.

Kelemahan Menggunakan Jasa Penulisan Novel

Selain mendapatkan efisiensi dan tidak perlu repot-repot dengan proses penulisan, ternyata bekerja dengan jasa penulisan juga memiliki beberapa kelemahan. Kelemahan tersebut misalnya adalah;

  • Kehilangan Kesempatan untuk Belajar – Dengan menggunakan jasa ghost writer, kamu akan menjadi penulis yang pasif, bahkan tidak menulis sama sekali. Padahal jika kamu mau menginvestasikan waktu dan komitmen, kamu juga dapat menulis atas namamu dengan hasil yang tidak kalah bagus.
  • Risiko Hasil yang Tidak Sesuai – Sangat penting bagi kamu untuk memastikan output seperti apa yang kamu harapkan saat memutuskan menyewa jasa ghost writer. Jika kamu tidak menjelaskan dengan baik dan tidak membangun komunikasi dengan jasa penulisan novelmu, bisa-bisa hasilnya ternyata justru membuatmu kecewa.

Tips Memilih Jasa Penulisan Novel Terbaik

Untuk memastikan bahwa kamu hanya menggunakan jasa penulisan novel yang benar-benar tepat dan sesuai dengan yang kamu harapkan, maka ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan ketika memilih jasa penulis untuk mengerjakan bukumu nantinya.

Beberapa tips tersebut misalnya adalah sebagai berikut:

1. Menentukan Tujuan Penulisan dengan Jelas Sejak Awal

Di bagian awal sebelum kamu memutuskan untuk bekerjasama dengan penulis manapun dan menggunakan jasa mereka, pastikan kamu menentukan tujuan penulisan yang ingin kamu capai terlebih dahulu.

Apakah tujuanmu adalah untuk branding, untuk meningkatkan penjualan, untuk meningkatkan citra diri, atau justru untuk mengabadikan momen terbaikmu dalam sebuah buku memoar.

Dengan komunikasi yang baik, akan terbangun satu frekuensi yang tepat antara kamu dan jasa penulisan yang kamu gunakan jasa mereka.

2. Cari Tahu Kemampuan dan Portofolio Jasa Penulisan

Jika kamu ingin menulis cerita bersambung dan mencari penulis cerbung, maka kamu mungkin akan mencari penulis soliter yang memang handal dalam penulisan seperti itu. Sebaliknya jika kamu misalnya menulis untuk SEO dan kepentingan websitemu di internet, maka kamu mungkin akan condong menggunakan jasa penulis konten yang tergabung dalam platform penulisan konten.

Apa pun jenis kebutuhan penulisan yanag kamu inginkan sebaiknya tetap mengintip kemampuan jasa penulisan tersebut melalui portofolio mereka.

Misalnya jika kamu ingin menulis novel fiksi, coba lihat apakah jasa penulisan tersebut pernah menulis fiksi? Bagaimana hasilnya?

Sebaliknya jika jasa penulisan tersebut menulis non fiksi, cari tahu tentang hasil kerja mereka. Berapa banyak portofolio yang mereka miliki? Apakah mereka cukup bagus dalam bidang itu?  Berapa lama mereka membutuhkan waktu untuk menghasilkan karya tulis yang kamu inginkan? Dan sebagainya.

3. Pilih Gaya Penulisan yang Sesuai dengan Ciri Khasmu

Pada umumnya setiap jasa penulisan profesional memiliki kemampuan untuk menyesuaikan gaya penulisan mereka dengan orang yang menggunakan jasanya. Namun mengubah gaya penulisan juga bukan hal mudah dalam menulis. Penulis membutuhkan waktu yang lama untuk menemukan style mereka dan nyaman menjalaninya.

Nah, untuk memudahkan jasa penulisan menghasilkan karya terbaik atas namamu, maka pertimbangkan pula untuk menggunakan jasa penulisan yang paling dekat dengan gayamu sendiri.

Untuk mendapatkan yang seperti ini, kamu dapat meminta jasa penulisan novel yang kamu gunakan untuk mengirimkan portofolio mereka dan melihat apakah cocok dengan gayamu atau tidak.

Mengubah sedikit gaya penulisan tidak akan terlalu memberatkan, namun jika gaya penulisanmu dan gaya jasa penulisan yang kamu gunakan benar-benar bertolak belakang, sebaiknya kamu menimbang kembali untuk menggunakan jasa mereka.

4. Diskusikan Tentang Biaya dan Tenggat Penulisan

Bagian penting selanjutnya yang juga tidak bisa kamu tinggalkan adalah dengan memastikan biaya yang harus kamu keluarkan. Jasa penulis sudah pasti memberikan biaya yang berbeda antara penulisan novel, penulisan autobiografi atau hanya project seperti jurnal dan essay.

Setelah kamu sepakat tentang biaya dan cara pembayarannya, sepakati pula tenggat waktu dan deadline penulisannya. Berapa lama yang seorang jasa penulis buku butuhkan untuk mengerjakan buku yang kamu inginkan? Apakah hal itu sesuai dengan harapanmu?

Pada bagian ini perhatikan untuk tidak mengutamakan harga yang murah saja. Kualitas, komitmen dan hasil akhir yang akan menggunakan nama kamu sebagai kredit penulisannya, tidak boleh kamu tinggalkan.

5. Bangun Komunikasi Selama Prose Penulisan

Tips terakhir yang juga tidak boleh kamu lupakan adalah dengan membangun komunikasi selama proses penulisan. Pastikan bahwa ritme penulisan dan arah tulisan tersebut sesuai dengan apa yang kamu harapkan.

Namun penting juga untuk kamu ketahui bahwa tidak semua jasa penulisan senang mendapat pertanyaan terus menerus tentang pekerjaan mereka. Bedakan antara membangun komunikasi dengan jasa penulisan dengan mendikte bagaimana mereka melakukan tugas mereka.

Ingat kamu menyewa jasa penulis profesional yang sudah kamu pilih sendiri, jangan sampai mereka merasa bekerjasama dengan kamu adalah sebuah beban.

Tulis Novel Anda Sendiri bersama Kelas Menulis Novel Penulis Gunung

Nah, pada bagian yang terakhir saya peruntukkan bagi kamu yang merasa ingin menulis sendiri novelmu namun tidak tahu harus memulainya darimana atau bagaimana cara menulisnya. Dengan mengikuti kelas menulis novel di Pegunung Gunung Id, kamu pasti dapat menulis novelmu sendiri dengan hasil yang memuaskanmu.

Target dalam kelas menulis ini adalah kamu berhasil menyelesaikan naskahmu hingga garis finish. Jika kamu ingin menerbitkan novel yang kamu tulis tersebut maka Penulis Gunung pun dapat membantu kamu melakukannya.

Lalu, berapa biaya yang harus kamu investasikan untuk mengikuti kelas menulis online di Penulis Gunung dan bagaimana sistematika pembelajarannya?

Kamu dapat mengkomunikasikannya langsung melalui kontak di bawah ini.

Tingkatkan skill menulismu

Yuk, gabung di Kelas Menulis Online Penulis Gunung dan keterampilan menulismu akan naik satu level

Penulis Gunung Vector

Anton Sujarwo

Saya adalah seorang penulis buku, content writer, ghost writer, copywriters dan juga email marketer. Saya telah menulis 19 judul buku, fiksi dan non fiksi, dan ribuan artikel sejak pertengahan tahun 2018 hingga sekarang.

Dengan pengalaman yang saya miliki, Anda bisa mengajak saya untuk bekerjasama dan menghasilkan karya. Jangan ragu untuk menghubungi saya melalui email, form kontak atau mendapatkan update tulisan saya dengan bergabung mengikuti blog ini bersama ribuan teman yang lainnya.

Tulisan saya yang lain dapat dibaca pula pada website;

Saya juga dapat dihubungi melalui whatsapp di tautan ini.

Fortopolio beberapa penulisan saya dapat dilihat disini:

Related Posts

%d blogger menyukai ini: